BONE – Pendisiplinan mengenai Protokol Kesehatan terus gencar dilaksanakan Koramil 04/Tellu Siattinge Kodim 1407/Bone melaksanalan Operasi Prokes dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di wilayah Kec.Tellu Siattinge. Senin (27/09/2021).
Kegiatan seperti ini rutin dilaksanakn personil Koramil 04/Tellu Siattinge guna meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mematuhi Protokol Kesehatan,guna mencegah penyebaran Covid 19
Dalam Himbauan tersebut Masyarakat yang tidak mematuhi prokes,utamanya yang tidak memakai masker untuk kedepannya jangan diulangi lagi, karena memang kegiatan yang di Programkan Pemerintah ini semata-mata demi keamanan kita semua agar bisa menekan penyebaran Covid 19. Pemerintah akan berupaya sehingga Virus tersebut segera berakhir.
Semoga apa yang sudah menjadi ketentuan Pemerintah untuk melakukan Operasi Protokol Kesehatan dan berjalan lancar dan membawa dampak Positif bagi Masyarakat Indonesia,khususnya di Wilayah Kecamatan Tellu Siattinge dengan selalu mematuhi aturan utamanya memakai Masker, mencuci tangan, menjaga Jarak,serta menjauhi Kerumunan, tambahnya.(*)