KOLAKA – Pengurus Persatuan Isteri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XLVII KODIM 1412 Kolaka menggelar bakti sosial Jumat Berkah Ibu Hetty Andika Perkasa dengan membagikan paket nasi kotak kepada kaum dhuafa.
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cab XLVII Dim 1412/Kolaka Korcab Rem 143/ Haluoleo PD XIV/Hasanudin Ny. Nine Risa Setyawan mengatakan, bakti sosial ini dilaksanakan secara serentak oleh pengurus Persit yang ada di Indonesia.
“Ini merupakan tanggung jawab kita semua untuk selalu peduli sesama, bahwa berbagi kebahagiaan dengan warga merupakan salah satu kebahagiaan juga bagi Ibu-Ibu Persit Kartika KCK Cabang XLVII Dim 1412/Kolaka,” kata Ny. Nine Risa Setyawan usai menggelar Bakti Sosial, Jumat (12/11/2021).
Kata dia, aksi bakti sosial tersebut juga merupakan amanah Ketua umum Persit Kartika Chandra Kirana Ibu Hetty Andika Perkasa. Dimana kegiatan ini bertujuan sebagai wahana mempererat tali silaturahmi, sekaligus sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Apalagi hari ini adalah hari Jumat, hari dimana sangat penuh dengan keberkahan.
Selain berbagi sembako, Ny. Nine Risa Setyawan didampingi Dandim 1412/Kolaka Risa Setyawan menyerahkan bantuan kursi roda di Kolaka Timur.
Pada kesempatan tersebut, Isteri dari Dandim 1412 Kolaka itu, berharap bingkisan sembako dari Ketua Umum Persit KCK Hetty Andika Perkasa tersebut memberikan berkah dan manfaat, sehingga dapat membantu meringankan ditengah Pandemi Covid-19. (Pendim 1412/Kolaka)
Editor: A2W