Menjaga Tali Silaturahmi, Babinsa Barebbo Intens Komsos Dengan Toga Dan Tomas Di Wilayah Binaan

BONE – Untuk menjaga dan meningkatkan hubungan silaturrahmi dengan masyarakat, Babinsa Koramil 1407-11/Barebbo, intens melakukan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat di wilayah binaannya.

Seperti kita lihat hari ini jumat 10 September 2021, Serka Salama anggota koramil 1407-11/Barebbo selaku Babinsa Desa Lampoko, terekam kamera terlihat sedang melakukan komunikasi sosial bersama dengan warga masyarakat binaan dalam hal ini tokoh masyarakat dan tokoh agama serta tokoh pemuda Desa Lampoko dengan penuh keakraban dibawah kolom rumah di wilayah binaannya.

Menurutnya, hal itu dilakukan tak lain untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

“Secara rutin kita mengunjungi warga dan berkomunikasi dengan berbagai elemen masyarakat seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lainnya sambil membahas beberapa hal sambil berbincang dengan penuh canda tawa sehingga dapat tercipta rasa persaudaraan,” tutur Serka Salama.

Menurut Danramil 1407-11/Barebbo Kapten Inf. Eko Sulistiyono mengungkapkan, bahwa kegiatan komunikasi sosial merupakan hal sangat penting dan harus selalu dilakukan oleh Babinsa sebagai ujung tombaknya satuan di lapangan untuk memudahkan mendapat informasi tentang perkembangan situasi di wilayah binaannya, sehingga setiap permasalahan yang terjadi di masyarakat dapat segera diketahui dan dicarikan solusi penyelesaian secara bersama sama dengan baik sebelum berkembang.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan Komsos yang selalu dilaksanakan oleh Babinsa secara berkesinambungan ini, dapat diterima positif oleh masyarakat sehingga tercipta rasa kedekatan dan persaudaraan agar dapat lebih memperkokoh kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” ungkap Danramil.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *